Pasangan suami-istri melakukan perjalanan dari rumah mereka di Las Vegas, Amerika Serikat (AS), menuju ke sebuah gereja di Florida, AS, di mana mereka menikah 40 tahun silam dan bunuh diri di lokasi tersebut. Demikian dilansir Sydney Morning Herald, Jumat (29/7/2011).
Seorang pendeta menemukan pasangan Bruce Wright dan Patricia Wright di bawah pohon oak di belakang Gereja Friendship United Methodist, di Punta Gorda, sekitar 130 kilometer arah selatan Tampa. Dua senjata ditemukan di lokasi kejadian.
"Suami menggunakan senjata laras pendek menembak kepalanya dan sang istri menggunakan senapan," demikian disampaikan juru bicara sherif wilayah Charlotte County, Florida. Menurutnya, ini sepertinya pakta perjanjian bunuh diri.Sang suami berumur 60 tahun ditemukan tewas Minggu, pekan ini, sementara sang istri yang berusia 57 tahun meninggal dunia beberapa hari setelah alat bantu kehidupan dicabut.
Keponakan pasangan ini yang bernama Daniel Johnson mengatakan jika tante dan pamannya tidak memiliki anak dan sangat jarang melakukan komunikasi dengan anggota keluarganya. "Ini tragedi romantis. Kehidupan mereka dimulai dari sana dan berakhir di sana pula," kata pria berusia 28 tahun ini.
sumber :http://id.berita.yahoo.com/pasangan-suami-istri-bunuh-diri-di-gereja-tempat-115601419.html
KOTAK KOMENTAR nb : jika kotak komentar tidak muncul, refresh aja gan (tekan F5)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar