Klik salah satu sponsor kami berikut untuk menutup Box ini

Senin, 23 Januari 2012

Monyet yang Dianggap Telah Punah Ditemukan di Kalimantan

Spesies monyet yang dianggap telah punah berhasil ditemukan kembali di hutan hujan Kalimantan oleh sebuah tim ilmuwan internasional dalam sebuah ekspedisi terbaru.

Salah satu primata paling langka dan nyaris tak dikenal dunia, yaitu Miller’s Grizzled Langur atau monyet beruban, telah ditemukan hidup di Kalimantan. Spesies yang dianggap telah punah pada tahun 2004 silam itu memiliki wajah gelap dan kerah bulu putih khas.

monyet yang sudah punah

Beberapa foto yang membuktikan keberadaan binatang langka ini diambil menggunakan perangkap kamera, dan menjadi bukti solid pertama bahwa primata ini masih hidup.

Monyet ini ditemukan tinggal di Hutan Wehea, Kalimantan Timur, sebuah hutan tropis luas yang belum terjamah.

“Meskipun temuan kami menegaskan monyet itu masih ada di Kalimantan Timur, ada kesempatan yang baik bahwa hewan itu tetap menjadi salah satu primata yang paling terancam punah di dunia. Saya percaya ini adalah perlombaan melawan waktu untuk melindungi banyak spesies di Kalimantan. Sangat sulit untuk mengadopsi strategi konservasi untuk melindungi spesies ketika kita bahkan tidak tahu sejauh mana mereka tinggal.” tutur Brent Loken, dari Simon Fraser University Kanada yang dikutip Dailymail.

Lutung beruban ini adalah bagian dari primata kecil Genus Presbytis, dan ditemukan di Kalimantan, Sumatera dan Jawa.

sumber :http://www.berita.manadotoday.com/monyet-yang-dianggap-telah-punah-ditemukan-di-kalimantan/13993.html

KOTAK KOMENTAR nb : jika kotak komentar tidak muncul, refresh aja gan (tekan F5)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar